Cirebon, Senin 24 Juli 2023 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (F-EBI) di IAIN Syekh Nurjati Cirebon menggelar Workshop Penyelarasan Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) pada Jurusan untuk meningkatkan kualitas pendidikan tinggi dan relevansi dengan kebutuhan industri. Kegiatan ini diselenggarakan di Agedung SBSN F-EBI lantai 4 kampus setempat selama dua hari yakni hari Senin-Selasa, 24-25 Juli 2023.
Dalam workshop tersebut, hadir para dosen, staf pengajar, dan perwakilan mahasiswa dari berbagai program studi di F-EBI. Dalam hal ini, selaku Ketua Pelaksananya adalah Bapak Achmad Otong Bustomi, Lc., M. Ag. Kegiatan tersebut menghadirkan Narasumber dari UIN Sunan Kalijaga Jogjakarta Prof. Dr. Misnen Ardiansyah, S.E., M.Si., Ak., CA., ACPA. dan dari Koordinator Prodi Ekonomi Syariah UIN Syaifuddin Zuhri Purwokerto Dewi Laela Hilyatin,S.E.,M.S.I. Kegiatan dibuka langsung oleh Dr. H. Didi Sukardi, M.H. (Dekan F-EBI IAIN Syekh Nurjati Cirebon)
Dekan FEBI IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Dr. Didi Sukardi, MH , dalam sambutannya mengungkapkan komitmen Fakultas FEBI untuk terus memajukan pendidikan tinggi yang berbasis pada prinsip Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Ia juga menekankan peran kampus dalam mencetak lulusan yang mampu bersaing secara global.
Workshop ini menjadi wadah bagi para pengajar dan mahasiswa untuk berdiskusi, berbagi pengalaman, dan mencari solusi terkait penyelarasan kurikulum MBKM. Dalam sesi-sesi interaktif, para peserta berkesempatan untuk memahami panduan dan peraturan terkait penyelarasan kurikulum, serta merancang program pembelajaran yang lebih kontekstual dan aplikatif.
“Besar harapan kami, agar bisa melaksanakan MBKM di F-EBI IAIN Syeh Nurjati Cirebon dengan mempersiapkan sarana dan prasarana, pedoman pelaksanaan MBKM sesuai yang diharapkan. Lebih lanjut kebijakan MBKM bertujuan untuk meningkatkan kompetensi lulusan, baik soft skills maupun hard skills agar lebih siap dan relevan dengan kebutuhan zaman, serta menyiapkan lulusan sebagai pemimpin masa depan bangsa yang unggul dan berkepribadian serta workshop ini pula akan menjadi langkah awal bagi F-EBI dalam menghasilkan lulusan yang berkualitas, berdaya saing tinggi, dan mampu menghadapi tantangan dunia kerja,” ujar Dr. H. Didi Sukardi, MH.
Kegiatan tersebut diakhiri dengan foto bersama dan komitmen bersama antara dosen dan mahasiswa F-EBI dalam menerapkan kurikulum yang telah diselaraskan, sejalan dengan visi dan misi IAIN Syekh Nurjati Cirebon dalam mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka.